Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Motto Hidup Islami Dari Al Quran dan Hadits yang Paling Menginspirasi

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh pembaca setia situs abanaonline.com, alhamdulillah Allah masih memberikan nikmat iman, sehat dan nikmat waktu luang kepada kita semua. Sehingga di kesempatan kali ini kami dapat menulis kembali artikel tentang motto. Dengan judul, motto hidup Islami dari Al Quran dan Hadits.

Krmarin admin abanaonline juga sudah menuliskan dua motto hidup Islami. Yaitu berjudul, kumpulan motto hidup islami lengkap dan motto hidup tenang pendidikan yang Islami. Jadi, hampir satu pekan, kami gunakan buat menulis kumpulan motto. Dan Insyaallah hari hari berikutnya, admin akan kembali menulis artikel tentang pendidikan anak, metode mendidik anak, kisah kisah atau adab adab Islami.

Ya, seperti yang sudah kita ketahui bahwa dengan adanya motto hidup pada diri kita, maka akan muncul sebuah harapan, motivasi, semangat dan tujuan. Sebagai seorang muslim hendaknya memiliki motto hidup terbaik, yang datangnya dari Alquran maupun As Sunnah.

Al Quran adalah kitab suci umat Islam. Bila seseorang membacanya namun tidak paham akan makna dan kandungan di dalamnya, maka ia tidak dapat menikmati dan merenunginya. Padahal di dalam ayat ayat suci al Quran terdapat banyak kata kata yang mampu mengubah hidup seseorang menjadi lebih baik yakni sebuah motto hidup Islami yang bersumber dari al Quran.

Baca: 8 Cara Mentadaburi Al Quran dengan Baik dan Benar

Kumpulan Motto Hidup Islami Dari Al Quran


Motto Hidup Islami Dari Al Quran

Ketika kita melihat ayat ayat al-Quran jangan pernah menganggapnya sebagai tulisan arab biasa atau bahkan hanya sekedar tahu bahwa itu ayat alQuran. Tapi ketahuilah di dalam al Quran ada banyak sekali makna dan hikmah yang dapat dipetik dan dijadikan sebagai motto dalam hidup Islam.

Hanya saja tidak semua ayat bisa dijadikan sebagai motto, karena di dalamnya juga terdapat kisah, tentang hari akhir, nasehat dan sebagainya. Berikut beberapa motto hidup islami dari ayat al Quran:

1. Bersungguh Sungguhlah di Jalan Allah


Motto hidup islami dari al quran pertama adalah "Bersungguh sungguh dalam menjalani ketaatan pada Alah".

Hal ini berdasarkan, Qs. Al-Ankabut: 6 Allah berfirman,

وَمَنْ جَاهَدَ فَإِنَّمَا يُجَاهِدُ لِنَفْسِه

Artinya, "Barang siapa yang bersungguh sungguh, sesungguhnya kesungguhan tersebut untuk kebaikan dirinya sendiri"

Dalam ayat tersebut kita dapat mengambil sebuah motto yakni: Bersungguh sungguh lah dalam menjalani ketaatan kepada Allah.

2. Allah Selalu Bersama Orang Orang yang Sabar


Motto ini berdasarkan firman Allah dalam surat Al-Anfal ayat 66,

وَاللَّهُ مَعَ الصَّابِرِينَ

"Dan Allah bersama orang orang yang sabar."

Motto hidup yang sangat indah bukan? Sabar memang sedikit sulit, namun jika dijalani pasti akan membuahkan hasil yang sangat baik dan bermanfaat untuk kita dan semuanya. Bagi kami, sabar itu seperti pepaya, ranting, daun dan kulitnya pahit. Tapi buahnya manis.

3. Allah Mencintai Orang Yang Bertawakkal


Apa itu tawakkal? Tawakal ialah berserah diri kepada Allah taala. Artinya, saya atau kalian semua sebagai manusia hanya menyerahkan segala urusan kepada Allah semata. Sebab itulah Allah berfirman dalam surat Al Imran ayat 152,

إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ الْمُتَوَكِّلِينَ

"Sehingga Allah mencintai orang orang yang bertawakkal."

Berserah dirilah, pasrahlah hanya kepada Allah semata, maka Allah akan mencintai kita.

4. Allah Akan Membimbing Orang yang Bertaqwa


Orang yang takut kepada Allah atau bertaqwa kepadaNya maka sesungguhnya Allah pasti akan membimbingmu dalam menjalani kehidupan di dunia dengan benar. Inilah motto hidup keempat dari Al Quran. Allah berfirman di Qs. Al Baqarah: 282,

وَاتَّقُوا اللَّهَ ۖ وَيُعَلِّمُكُمُ اللَّه

"Bertaqwalah kepada Allah, maka Dia akan membimbingmu. Sesungguhnya Allah mengetahui segala sesuatu."

5. Beruntunglah Bagi Manusia yang Bertaubat


Motto "Beruntunglah bagi manusia yang bertaubat" ada pada Qs. An Nur ayat 23. Allah berfirman,

وَتُوبُوا إِلَى اللَّهِ جَمِيعًا أَيُّهَ الْمُؤْمِنُونَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ

Artinya, "Dan bertaubatlah kamu wahai orang orang yang beriman, agar engkau beruntung."

6. Jangan Tertipu Dengan Kehidupan Di Dunia


Jangan tertipu terhadap kehidupan dunia. Masyaallah, motto yang sangat bagus. Mengingatkan akan pentingnya memikirkan akhirat, ibadah dan taat pada Allah. Dunia adalah permainan, maka jangan sampai kita terperdaya oleh kehidupan di dalamnya. Allah telah menyampaikan dalam firmannya surat Fathir ayat 5,

فَلَا تَغُرَّنَّكُمُ الْحَيَاةُ الدُّنْيَا ۖ وَلَا يَغُرَّنَّكُمْ بِاللَّهِ الْغَرُورُ

"Maka janganlah sekali kali engkau membiarkan kehidupan dunia ini memperdayakanmu."

7. Boros Temannya Syaithon


Motto tersebut dapat menjadi motivasi kita supaya hidup hemat dan tidak boros dalam segala hal. Seperti mengeluarkan harta berlebihan, membeli makanan dan sebagainya. Karena Allah telah menasehati hambaNya dalam surat Al Isra' ayat 27 yang bermakna,

إِنَّ الْمُبَذِّرِينَ كَانُوا إِخْوَانَ الشَّيَاطِينِ ۖ وَكَانَ الشَّيْطَانُ لِرَبِّهِ كَفُورًا

"Sesungguhnya orang yang menghamburkan hamburkan menjadi temannya setan dan setan itu telah kufur kepada Tuhannya."

8.  Setelah Kesulitan Ada Kemudahan


Tak selamanya kesulitan akan terus menjadi sebuah kesulitan tiada henti. Itulah isi dari motto hidup Islami yang terkandung dalam al Quran. Allah telah berfirman dalam surat Asy Syarh ayat 5-6,

فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا (5) إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا (6)

"Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan."

9. Berlomba Lomba Dalam Kebaikan


Motto kesembilan adalah berlomba lomba dalam hal kebaikan. Jadilah pemenang dalam perlombaan menuju kebaikan dan ketaatan kepada Allah. Dan jangan pernah berlomba lomba dalam urusan dunia sebab dunia hanyalah sementara dan akhirat selamanya. Firman Allah dalam surat Al Baqarah:148,

فَاسْتَبِقُوا الْخَيْرَات

"Berlomba lombalah dalam kebaikan."

10. Allah Tidak Membebani HambaNya Di Luar Kesanggupannya


Sungguh maha lembut Allah. Dia tidak akan menguji dan memberatkan hambaNya dengan sesuatu apapun di luar kemampuannya. Hal ini telah dijelaskan dalam surat Al Baqarah ayat 286,

لَا يُكَلِّفُ اللَّهُ نَفْسًا إِلَّا وُسْعَهَا

"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai kesanggupannya."

11. Allah Melihat Semua Perbuatan HambaNya


Serahasia apapun kita bersembunyi, Allah tetap bisa melihat apa yang kita perbuat meskipun di tempat tergelap sekalipun. Kalimat ini juga bisa dijadikan motto hidupmu. Allah telah berfirman,

أَلَمْ يَعْلَمْ بِأَنَّ اللَّهَ يَرَىٰ

"Tidakkah dia menyadari bahwa Allah melihat segala perbuatannya." (QS. Alaq ayat 14).

12. Allah-lah Yang Memberi Rizki


Tiada siapapun yang rizkinya baik kecuali hanya Allah Sang Maha Pemberi rizki. Seperti yang sudah dituliskan dalam Al Quran surat al Jumuah:11 yang bunyinya,

وَاللَّهُ خَيْرُ الرَّازِقِين

"Dan Allah adalah sebaik baik pemberi rezeki."

13. Mencegah Perbuatan Buruk Dengan Shalat


Allah berfirman dalam Qs. Al Ankabut: 45,

إِنَّ الصَّلَاةَ تَنْهَىٰ عَنِ الْفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَر

"Sesungguhnya sholat itu mencegah perbuatan keji dan mungkar."

Maka sebagai hamba Allah tidak boleh meremehkan sholat apalagi meninggalkannya. Karena shalat adalah ibadah yang wajib dilakukan oleh semua umat Islam.

14. Allah Bersama Orang yang Beriman


Pertolongan Allah lebih cepat dan lebih dekat kepada orang yang beriman kepadaNya. Sesungguhnya Allah berfirman dalam surat Al Anfal: 19,

وَأَنَّ اللَّهَ مَعَ الْمُؤْمِنِينَ

"Sesungguhnya Allah bersama orang orang yang beriman."

15. Mengorbankan Harta dan Jiwa Untuk Jihad di Jalan Allah


Pahala yang besar bagi orang beriman yang mau berjihad di jalan Allah dengan jiwa dan hartanya, Ia mampu mengorbankan semuanya demi Allah yang Maha mulia, demi membela agama Islam. Maka berbunyilah sebuah ayat,

انْفِرُوا خِفَافًا وَثِقَالًا وَجَاهِدُوا بِأَمْوَالِكُمْ وَأَنْفُسِكُمْ فِي سَبِيلِ اللَّه

"Berangkatlah, baik merasa berat atau ringan. Dan berjihadlah dengan harta dan jiwamu di jalan Allah." (At Taubah ayat 41)

16. Kebaikan Menghapus Keburukan


Sebagaimana dalam surat Hud ayat 114 yang berbunyi,

إِنَّ الْحَسَنَاتِ يُذْهِبْنَ السَّيِّئَاتِ

"Sesungguhnya perbuatan baik itu dapat menghapus perbuatan buruk."

Di sini sudah sangat jelas bahwa apapun perbuatan buruk yang kita lakukan maka bertaubatlah dengan melakukan perbuatan baik agar dosa dosa tersebut dapat terhapuskan.

17. Allah Tidak Menyia Nyiakan Pahala Orang yang Berbuat Baik


Segala amal perbuatan yang baik, pasti ada balasannya. Dan tentunya akan memperoleh pahala yang melimpah. Yang penting perbuatan baik tersebut disertai rasa tulus dan ikhlas. Allah telah berfirman dalam QS. At Taubah ayat 120,
إِنَّ اللَّهَ لَا يُضِيعُ أَجْرَ الْمُحْسِنِينَ

"Sesungguhnya Allah tidak menyia nyiakan pahala orang orang yang berbuat baik."

18. Balaslah Kejahatan Dengan Kebaikan


Sungguh motto hidup yang sangat indah dan jarang sekali di antara kita menerapkannya. Mudah diucap namun sangat berat dilakukan. Sebab, membalas kejahatan dengan kebaikan itu tidaklah mudah dan itu membutuhkan hati serta iman yang tangguh. Akan tetapi jangan salah, dengan motto seperti itu kita dapat terhindar dari rasa dendam kepada sesama. Dalam surat Ar Ra'd ayat 22 Allah berfirman,
وَيَدْرَءُونَ بِالْحَسَنَةِ السَّيِّئَةَ

"Dan balaslah kejahatan itu dengan kebaikan."

19. Kuatkanlah Kesabaranmu


Kesabaran tidak ada batasnya, karena Allah memerintahkan hambaNya untuk bersabar dan menguatkan kesabaran kita. Sabar juga akan membawa keberuntungan. Allah mengatakan dalam Qs. Al Imran: 200,

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اصْبِرُوا وَصَابِرُوا وَرَابِطُوا

"Wahai orang orang yang beriman, bersabarlah engkau dan kuatkanla kesabaranmu."

20.  Bersungguh Sungguh dan Tekunlah Dalam Beribadah


Motto hidup islami dari al quran berikutnya adalah, bersungguh sungguh dan tekun dalam beribadah. Ayat yang sangat memotivasi saat kita dilanda kejenuhan dan kebosanan dalam melakukan hal hal bernilai ibadah. Karena Allah telah menekankan pada hambaNya agar tekun dalam beribadah.

Firman Allah dalam Qs. Al Muzzamil: 8,

وَاذْكُرِ اسْمَ رَبِّكَ وَتَبَتَّلْ إِلَيْهِ تَبْتِيلًا

"Sebutlah nama Rabbmu dan beribadahlah kepadanya dengan ketekunan."

21. Jangan Berburuk Sangka Kepada Allah


Di saat kita mendapat kebaikan yang melimpah dari Allah. Bersyukurlah janganlah merasa sombong dan merasa disayang Allah. Lalu di saat Allah memberikan musibah janganlah berburuk sangka padanya. Karena Allah telah berfirman dalam surat Al Baqarah: 216,

وَعَسَىٰ أَنْ تَكْرَهُوا شَيْئًا وَهُوَ خَيْرٌ لَكُمْ ۖ وَعَسَىٰ أَنْ تُحِبُّوا شَيْئًا وَهُوَ شَرٌّ لَكُمْ

"Boleh jadi kamu membenci sesuatu namun ia amat baik bagimu dan boleh jadi engkau mencintai sesuatu namun ia amat buruk bagimu, Allah Maha Mengetahui sedangkan kamu tidak mengetahui."

22. Belajar Al Quran dan Mengajarkannya


Nah apabila poin 1 sampai 21 berasal dari Al-Quran, maka kali ini berasal dari hadits nabi. Yaitu belajar al quran dan mengajarkannya. Inspirasi untuk kita agar mau menekuni dan belajar al Quran dengan sungguh sungguh. Sebab, sebaik baik orang adalah yang mau belajar al Quran dan mengajarkannya. Seperti kutipan dalam sebuah hadits,

"Sebaik baik kamu adalah yang belajar Al Quran dan mengajarkannya." (HR. Bukhari)

23. Hidup Di Dunia Bagaikan Musafir


Jadikanlah dunia hanya sebagai tempat persinggahan seorang musafir atau perantauan. Sifatnya hanya sementara dan kita akan kembali ke tempat semula yakni akhirat. Dalam sebuah hadits dikatakan,

"Jadilah seperti orang asing atau perantau di dunia ini." (HR. Bukhari)

24. Manfaatkanlah Waktu Sebaik Mungkin


Tak jarang pula banyak di antara manusia yang tidak mengerti arti sebuah waktu. Sehingga mereka bersantai santai di dalamnya dan tidak memanfaatkannya dengan baik. Padahal Nabi telah bersabda,

"Waktu bagaikan pedang. Jika engkau tidak memanfaatkannya dengan baik (untuk memotong), maka ia akan memanfaatkanmu (dipotong)." (HR. Muslim)

25. Rasa Malu Membawa Kebaikan


Ada sebuah hadits yang mengatakan jika engkau tidak malu maka berbuatlah sesuka hatimu. Dan ini bisa menjadi sebuah motto untuk hidup kita bahwa malu itu membawa kebaikan yang banyak. Sebagaimana sabda Nabi,

"Malu itu tidak datang kecuali membawa kebaikan." (HR. Bukhari dan Muslim)

Baca juga: Kumpulan Kata Bijak Untuk Orang Tua Dalam Mendidik Anak

Alhamdulillah, akhirnya selesai juga pembahasan tentang motto hidup Islami dari Al Quran dan As Sunah. Kata kata dari ayat Al Quran dan hadits di atas dapat kita jadikan motto dalam menjalani hidup secara Islami. Karena apa yang ada di dalam Al Quran dan hadits shahih semuanya membawa kebenaran dan keberuntungan bagi kita. Wassalamualaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh.

Posting Komentar untuk "Motto Hidup Islami Dari Al Quran dan Hadits yang Paling Menginspirasi"